Kamis, 14 Februari 2008




VALENTINE


Hari Kasih Sayang, ketika semua orang saling menyatakan perbuatan kasih, mari kita intropeksi diri sebesar apa kasih yang sudah kita nyatakan.


Allah

Jauh sebelum budaya valentine ada, Allah sudah terlebih dahulu menyatakan kasihNya dengan cara memberikan hadiah yang tidak ternilai harganya. hadiah itu adalah Anak TunggalNya sendiri, sebagai bukti bahwa Allah sangat mengasihi kita. Responi kasih Allah dengan menyatakan kasih kepadaNya dalam pikiran dan tindakan kita.

Keluarga

Keluarga adalah orang-orang terdekat, kita memiliki hubungan darah dengan mereka. Pengorbanan apa yang sudah kita berikan demi membahagiakan keluarga kita?
Mungkin sekali mereka sedang membutuhkan kasih dan perhatian kita saat ini.

Saudara seiman

Hiduplah rukun dan saling mengasihi terhadap saudara seiman. Kita adalah keluarga Allah, yang seharusnya saling peduli dan menopang satu sama lain

Rekan kerja

Kebencian, rasa tidak suka dan irihati sering timbul di lingkungan pekerjaan. Kalau dipikir-pikir, bukankah kita sesama pekerja memiliki nasib yang sama? Bekerja untuk mencapai VISI yang sama dan mengais rejeki di tempat yang sama. Kirannya hari Valentine kali ini mengingatkan kita untuk semakin sempurna di dalam mengasihi


Bapa Lembutkanlah hati kami agar kami mampu untuk menyatakan kasih baik kepada Tuhan maupun kepada sesama

Kita akan mengerti bahwa kita telah menyatakan kasih,ketika kita merasa telah mengorbankan sesuatu

Tidak ada komentar: